Selasa, 24 November 2009

Stop Membeli Produk Internet Marketing ?

Awalnya saya agak kaget membaca artikel ini, kok aneh?...tapi saya penasaran juga, mengapa ada yang membuat artikel begini.., saya lihat yang menulis Ryan Delss salah satu internet marketter yang sukses, akhirnya saya baca juga sampai beberapa kali, supaya saya benar-benar mengerti maksudnya.

Setelah membaca sampai 5 kali baru saya mempunyai bayangan apa maunya dia, kemudian saya bandingkan dengan kondisi saya saat ini.., saya hitung buku dan artikel yang saya beli.. baru saya tahu..., banyak juga saya invest.

Buku saya ada 3 macam, tentang cara membuat blog dan website, kemudian cara mempercantik tampilan blog / website lalu cara meluncurkan blog / website.

Tiap macam minimal 3 buku... keranjingan belajar nih.., merupakan dari 14 kesalahan fatal yang diluncurkan P. Joko Susilo, di http://www.jokosusilo.com.

Saya sebenarnya mau memberi komentar di website P. Joko, cuman karena yang memberi komentar sampai diatas 550 orang, saya batalkan, dan saya tulis disini saja, mudah-mudahan dia tahu. Sebenarnya saya setuju kalau pada awal belajar orang perlu buku pendukung relatif banyak, karena akan dapat saling melengkapi, maksudnya dalam design.
Setelah berhasil membuat blog pertama kali dan posting artikelnya, baru bukunya dikurangi, kan sudah bisa..., untuk selanjutnya konsentrasi pada konten atau artikelnya.


Saya sudah mengalami sendiri, saat pertama kali membuat blog, pakai template standard, nggak puas, mau ganti nggak ngerti, menurut teori harusnya tanya, tapi lebih baik usaha dulu.. dan buku sangat membantu.


Yang saya setuju dengan P. Joko adalah kalau buku atau artikel dari banyak ahli marketing itu malahan membuat bingung orang yang baru mau memutuskan ( pendatang baru ), pakai bantuan atau panduan ahli marketing yang mana.


Jika sudah memutuskan dengan mantap mau belajar dimana dan dari siapa, untuk beli buku pendukung sih sah-sah aja. Meskipun jauh lebih baik bila mengikuti terus mentor yang sama, supaya pelajarannya nyambung.



Jadi maksud dari stop beli buku internet marketing itu, adalah stop untuk membeli buku tentang strategi marketing, supaya nggak bingung, mentornya bilang "a", buku lain bilang "b", kacau semua nantinya, kesalahan no. 2 kata P. Joko, terlalu banyak ide.


So.. kalau sedang buntu ide, coba baca lagi artikel dan komentar yang ada di mentor anda, pasti akan muncul ide baru.. dan anda tidak perlu membeli, karena dapat print out gratis.


Baca juga artikel saya tentang "Memburu informasi bisnis internet".


Semoga sukses.....



0 komentar:

Posting Komentar

Anda dapat mengisi komentar pada kotak yang disediakan